Jumat, 01 Januari 2010

Drive Thru Trees

sumber: Orbit



Di California Amerika Serikat ada pohon-pohon raksasa yang bisa di terobos mobil. Batang pohon raksasa Giant Sequoia di lubangi pada bagian bawahnya supaya bisa di tembus. Praktek ini sudah bisa di lakukan dari jaman dahulu. Salah satu pohon yang tertua adalah Wawona Tree, di lubangi tahun 1881. Selama puluhan tahun orang-orang berdatangan untuk melihat, memotret dan melewatinya. Namun karena sudah sangat tua, Wawona Tree tumbang tahun 1969.

Pohon terowongan yang terkenal lainnya yang masih berdiri antara lain Chandelier Drive- Through Tree di Myers Flat, serta Tour-Thru Tree di Klamath. Semua sudah di lubangi dari puluhan tahun yang lalu, dengan tujuan untuk menarik wisatawan.

Sekarang, pengelola sudah mengerti lingkungan. Tidak ada pohon raksasa baru yang di lubangi. Pohon yang utuh dan sehat jauh lebih baik.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar