Tak perlu menunggu lama, reaksi keras pun muncul dari sejumlah netter tanah air. Berdasarkan pengamatan Liputan6.com, Rabu (26/8), kedua kubu saling hujat mempertahankan argumen masing-masing. Merasa budayanya diinjak-injak Malaysia, tak sedikit netter Indonesia yang melontarkan sejumlah kata kotor. Namun diantara mereka ada pula netter yang mengajak berdamai dan menduga ini hanya sebuah isu untuk memecah belah bangsa [baca: Indonesia dan Malaysia "Perang" di Dunia Maya].
Bukan soal remeh-temeh semata, bahkan ada netter yang mengejek lambang negara Garuda, dengan menyebutnya sebagai Ayam. Sontak, para netter lain segera angkat bicara dan mencaci maki si pengejek. Karena diskusi ini di dunia maya, kata-kata yang keluar pun terhitung jorok.
Karena kepentingan etika, seluruh perang kata-kata tersebut tak bisa disebutkan satu-persatu. Namun jika Anda berminat melihat kelanjutan "perang" tersebut, Anda dapat langsung mengunjungi www.topix.com. (ROM)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar